MINUMAN TERBAIK UNTUK TUBUH

Minuman Terbaik untuk Tubuh
Minuman Terbaik untuk Tubuh. Banyak informasi mengenai Minuman Terbaik untuk Tubuh yang ada di sekitar kita, namun kali ini sehatzblog mencoba untuk kembali mengulasnya. Di jaman yang serba praktis dan mudah banyak sekali ditemukan minuman ringan, minuman berenergi ataupun jus buah buatan yang memang sangat populer, namun minuman tersebut memiliki efek buruk pada kesehatan Anda. Hal  ini dikarenakan Minuman ringan bersoda, minuman berenergi dan jus buah buatan kebanyakan mengandung gula. Ini membuatnya tinggi kalori tanpa ada kandungan gizi. Sebaliknya, ada beberapa minuman yang justru sangat bagus untuk kesehatan. Apa saja Minuman Terbaik untuk Tubuh itu?

Ada 6 Minuman Terbaik untuk Tubuh, seperti yang dikutip melalui Lifemojo, yaitu:

1. Air putih
Air putih adalah cairan paling dasar yang dibutuhkan tubuh manusia. Air diperlukan untuk memainkan fungsi di otak, ginjal dan jantung. Hidrasi yang tepat membantu menjaga sendi dan pelumasan otot. Air bahkan bisa membantu Anda dalam menurunkan berat badan dengan menekan nafsu makan dan mempercepat metabolisme. Dianjurkan minum 8 gelas air putih setiap hari.

2. Jus buah dan sayur segar
Buah dan sayur sangat dibutuhkan untuk kesehatan, tetapi mengonsumsinya dengan dimakan biasa terkadang bisa membosankan, sehingga menikmatinya jus buah atau sayur adalah salah satu pilihan yang baik. Tapi sebaiknya tidak menambahkan banyak gula pada jus segar tersebut.

3. Teh hijau
Teh hijau merupakan gudang dari mineral dan antioksidan. Hal ini dapat meningkatkan metabolisme sehingga membantu menurunkan berat badan, otak menjadi rileks, meningkatkan kesehatan jantung dan bahkan dapat mengontrol diabetes dan eksim.

Flavonoid dan polifenol yang terkandung dalam teh hijau dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh ke tingkat yang luar biasa, dan kandungan catechin hadir dapat menghilangkan kantuk dan bekerja sebagai pengurang stres.

4. Susu
Kalsium dalam susu tidak hanya membantu memperkuat tulang tetapi juga berkontribusi terhadap pengrusakan lemak yang tersimpan dalam sel-sel lemak dalam tubuh. Jika Anda berencana menurunkan berat badan atau takut dengan kandungan lemak dalam susu, pilihlah susu skim.

5. Kopi
Kopi juga merupakan minuman sehat bila dikonsumsi tidak terlalu banyak (1 atau 2 cangkir per hari). Kafein telah lama dikenal untuk meningkatkan kewaspadaan. Selain itu, kafein juga dikenal dapat melindungi tubuh dari penyakit Parkinson, Alzheimer, bentuk-bentuk tertentu dari penyakit jantung dan kanker usus besar.

Penelitian terakhir juga menunjukkan bahwa dosis moderat kafein dapat mengurangu nyeri pasca latihan otot hingga 48 persen, sehingga membuat lebih mudah bagi pemula untuk transisi dari minggu pertama ke dalam program latihan yang lebih lama. 

6. Buttermilk
Buttermilk adalah minuman yang sempurna untuk musim panas. Buttermilk menyediakan kalsium, vitamin B kompleks, kalium dan fosfor. Jika dibuat dari bakteri probiotik, hal tersebut juga bermanfaat untuk sistem pencernaan Anda.

Hmm.. silahkan dicoba deh Minuman Terbaik untuk Tubuh diatas, namun untuk nomer 6 cari dimana ya//??

  • Share

Sobat sedang membaca postingan berjudul MINUMAN TERBAIK UNTUK TUBUH dengan url http://sehatzblog.blogspot.com/2011/03/minuman-terbaik-untuk-tubuh.html, jangan lupa untuk berikan komentar terbaik sobat mengenai MINUMAN TERBAIK UNTUK TUBUH.

 
Powered by Blogger